Widget HTML #1

Contoh Puisi Anak Kelas 3 SD Tentang Tempat Umum

Contoh Puisi Anak Kelas 3 SD Tentang Tempat Umum

Dokumen Guru. Tempat umum adalah suatu tempat yang umumnya terdapat banyak orang yang berkumpul untuk melakukan suatu kegiatan baik secara sementara maupun secara terus menerus dan baik membayar maupun tidak membayar.

Taman Bunga

Karya: Lin
Bila kutatap engkau
Hatiku sangat senang
Rupamu cantik
Warnamu amat menarik

Oh ... taman bungaku
Berserilah sepanjang waktu
Jangan pernah layu
Jangan lupa bersendu

Oh ... angin dari segala penjuru
Jangan kau sapu taman bungaku
Biarkan taman bungaku
Menebar keindahan, menebar harum

Borobudur

Karya: Triyo Adi
Borobudur tercinta
Berdiri tegak mempesona
Kebanggaan Indonesia
Dikagumi seluruh dunia
Borobudur tercinta
Sebuah mahakarya
Buatan nenek moyang kita
Yang tiada duanya

Ombak

Karya: E.M. Nani Marsudi
Bergulung-gulung ombak di laut
Berkejaran memecah di tepi pantai
Melemparkan kerang, dan aneka keong indah
Yang mati, dari dasar lautan

Deburan ombak terdengar tiada henti
Seolah memberi pesan pada kita
Bahwa Tuhan Maha Penyayang
Tak pernah berhenti memberkati kita

Demikian beberapa contoh puisi anak kelas 3 SD tentang tempat umum
Semoga bermanfaat